Skip to main content

Cara Mengaktifkan USB Debugging di Samsung

 Samsung Group adalah sebuah konglomerat multinasional yang berkantor pusat di Samsung Town, Seoul, Korea Selatan. Perusahaan ini memiliki sejumlah anak usaha yang mayoritas berbisnis dengan merek Samsung, dan perusahaan ini merupakan chaebol terbesar di Korea Selatan. 

USB Debugging adalah opsi debugging yang bisa diakses menggunakan fungsi USB pada Android dan PC. Jadi, fungsi utama USB Debugging adalah membangun jembatan antara perangkat Android dan PC. 

Cara Mengaktifkan USB Debugging di Samsung

Di awal perkembangannya, USB Debugging ini hanya diperuntukkan bagi para developer untuk menemukan kesalahan program menggunakan Android Development Kit. Namun, kini fitur USB Debugging dapat digunakan oleh seluruh pengguna android untuk berbagai macam keperluan.

Dan berikut cara mengaktifkan USB Debugging untuk ponsel Samsung, simak sampai selesai...

Cara Mengaktifkan USB Debugging di Samsung

1. Masuk ke Pengaturan

2. Setelah itu, kita scroll ke bagian bawah dan cari yang namanya Tentang Ponsel, kemudian klik.

3. Jika sudah masuk ke bagian Tentang Ponsel, kemudia klik Informasi Perangkat Lunak.

4. Dan di bagian Nomer Versi kita Klik sebanyak 7x.

5. jika sudah, kemudian kembali ke Pengaturan dan cari yang namanya Pilihan Pengembang dan klik.

6. setelah masuk, kemudian aktifkan Pilihan Pengembangnya.

7. Lalu scroll ke bagian bawah, cari USB Debugging dan kemudian Aktifkan.

8. Selesai, USB Debugging nya sudah aktif.

Dan berikut tutorial Videonya..

Jadi untuk Cara Mengaktifkan USB Debugging di Samsung, demikianlah caranya. Cukup sederhana, namun setiap ponsel memiliki tempat penyimpanan USB Debugging yang berbeda - beda.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar